
Arsitektur UNSRAT Digital dirancang dan diimplementasikan secara terintegrasi dengan menempatkan Portal INSPIRE sebagai core dan berfungsi sebagai sisi-depan (front-end) yang dapat diakses langsung oleh pengguna. Adapun Portal INSPIRE saat ini memiliki lima jenis pengguna yakni:
- Mahasiswa
- Dosen
- Tenaga Kependidikan
- Alumni
- Orangtua
Portal INSPIRE sendiri didukung oleh berbagai aplikasi sisi-belakang (back-end) yang terkait dengan masing-masing unit kerja dan bidang yang ada di UNSRAT, antara lain:
1. Bidang 1 – Akademik:
- INSPIRE Manajerial Korprodi
- INSPIRE Manajerial Dekan dan Wakil Dekan
- INSPIRE Manajerial Rektor dan Wakil Rektor
2. Bidang 2 – Admistrasi Umum dan Keuangan
- Sistem Informasi Keuangan
- Sistem Informasi Kepegawaian/SDM
- Sistem Informasi eOffice
3. Bidang 3 – Kemahasiswaan dan Alumni
- Sistem Informasi Kemahasiswaan
- Aplikasi Pusat Karir
- Aplikasi Tracer Study Lulusan dan Pengguna Lulusan
4. Bidang 4 – Perencanaan, Penganggaran dan Kerjasama
- Sistem Informasi POK
- Sistem Informasi Pengadaan dan Belanja Barang/Jasa
- Sistem Informasi Remunerasi
5. Lembaga dan UPT
- Sistem Informasi Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
- Sistem Informasi Pengembangan Pembelajaran
- Sistem Informasi Penjaminan Mutu
- eLibrary dan eJornal
- eLearning dan Tes Online
Arsitektur UNSRAT digital terintegrasi untuk sinkronisasi data dengan berbagai sistem eksternal terutama yang dikelola oleh Kementerian, antara lain:
- Pangkalan Data DIKTI: PDDikti
- Sistem Informasi Terintegrasi: SISTER
- Science and Technology Index: SINTA
- Pengelolaan Aset: SIMAK, SAS, SAIBA, SIMAN, BMN
- Papan Informasi dan Data Informasi Perguruan Tinggi: Pindai DIKTI
Untuk penyajian data dan layanan kepada masyarakat tersedia berbagai sistem informasi antara lain:
- Website UNSRAT dan Unit Kerja
- REGMABA: Registrasi Mahasiswa Baru
- Sistem Informasi Pusat Karir
- Sistem Informasi Tracer Study
- Unsrat MOOC
- Unsrat Dalam Angka